Jakarta –
Ular sepanjang 4 meter dengan bobot kurang lebih 20 Kg ditemukan di Kampus Institut Teknologi Tangerang Selatan (Tangsel). Ular tersebut selanjutnya dievakuasi petugas pemadam kebakaran.
Dari dokumentasi yang diterima detikcom, ular tersebut berada di bebatuan lingkungan kampus. Ular tersebut sempat menyeruak keluar usai dimasukkan ke dalam karung.
“Evakuasi ular piton, panjang kurang lebih 4 meter dengan bobot kurang lebih 20 kg,” kata Komandan Peleton (Danton) Dinas Pemadam Kebakaran Tangerang Selatan, Imam saat dihubungi, Selasa (1/4/2025).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Imam mengatakan keberadaan tersebut pertama kali dilaporkan oleh pihak keamanan pada Senin (31/3). Petugas bergerak ke lokasi untuk melakukan evakuasi.
“Alamat Kampus Institut Teknologi Tangsel Jalan Raya BSD. Dilaporkan sekuriti kampus,” ujarnya.
Proses dievakuasi ular harus dilakukan beberapa orang petugas. Imam mengatakan proses evakuasi berlangsung kondusif.
Lihat juga Video: Ngeri! 35 Anak Kobra Bersarang di Rumah Kosong di Depok
(wnv/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini